BeritaKaltim.Co

Operasi Pekat di Komplek PSK Loa Ipuh, 3 Diamankan

ketangkap di kukarTENGGARONG, BERITAKALTIM.COM-Jajaran Polres Kutai Kartanegara berhasil mengamankan 3 Gadis sebagai Pekerja Seks Komersial (PSK), serta puluhan botol miras, pada Selasa (10/3/2015) malam, dalam menggelar Operasi Pekat (Operasi Penyakit Masyarakat) di Lokalisasi KM 16 Kelurahan Loa Ipuh Darat, Kecamatan Tenggarong, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.

Dalam Keterangannya, Kapolres Kutai Kartanegara AKBP Mukti Juharsa, melalui Kabag OPS Kompol Burhanuddin mengatakan, ke 3 gadis serta puluhan botol miras itu, berhasil diamankan dari beberapa wisma yang berada di lokalisasi. Ia juga mengemukakan, terjaringnya ke 3 gadis pada Operasi Pekat (Operasi Penyakit Masyarakat) tersebut, karena tidak memiliki kartu identitas yang jelas, serta beberapa puluhan botol miras itu tidak mempunyai izin.

“Ke 3 gadis ini berhasil kami amankan karena tidak bisa menunjukan kartu identitas saat diperiksa anggota kami di beberapa wisma dan puluhan botol miras juga ikut diamankan karena tidak memiliki izin. Dan ke 3 gadis serta pemilik puluhan botol miras tersebut kami bawa ke Mapolres kukar, untuk dimintai keterangan lebih lanjut,” ucap Kabag OPS Kompol Burhanuddin kepada beritaKaltim.com, saat menggelar Operasi Pekat, Selasa (10/3/2015) malam.

Burhanuddin menambahkan, bagi pemilik puluhan botol miras itu, akan dijerat tindak pidana ringan (tipiring), sesuai dengan Pasal 46 ayat 1 jo Pasal 33 ayat 1 dan 2 jo Pasal 2 huruf d Perda Kukar Nomor 5 Tahun 2013 Tentang Penyelenggaraan Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat. Untuk ke 3 gadis tersebut akan didata. Ia juga menegaskan Operasi Pekat ini akan terus digelar, karena tindak kriminalitas sering terjadi di tengah Masyarakat.#fai83

Leave A Reply

Your email address will not be published.