BeritaKaltim.Co

Berlabuh di Lhoktuan, KM Binaiya Tak Diminati?

KAPAL bINAIYABONTANG, BERITAKALTIM.com – Berlabuhnya KM Binaiya di pelabuhan Lhoktuan bukan jaminan bisa meningkatkan minat masyarakat menggunakan moda transportasi laut. Faktanya, hari ini, kapal muatan milik PT Pelayaran Nasional (Pelni) itu minim penumpang.

“Saya juga belum tahu alasannya. Nanti kami cari tahu,” kata Kepala Dishubkominfo Bontang, Akhmad Suharto.

Suharto berpendapat, minimnya penumpang KM Binaiya di pelabuhan Lhoktuan boleh jadi karena belum diketahui secara luas. Misalnya, tidak semua masyarakat mengetahui rute pelayaran KM Binaiya adalah Bontang-Parepare.

Sebagai solusi, Suharto menyebut akan membuat perubahan. Contohnya, intensitas keberangkatan tak lagi menjadi sebulan sekali. “Nanti akan kami sesuaikan dengan kondisi di lapangan,” ujar Suharto.

Sementara itu, pengakuan senada juga diugkapkan GM PT Pelindo IV Ikrar Saimun. Ikrar tak menampik jika saat ini KM Binaiya minim penumpang. Namun bagi Ikrar, kondisi ini bukan sesuatu yang baru. Terlebih bagi kapal muatan yang baru berlabuh.

Ikrar menjelaskan, minimnya penumpang kemungkinan karena kurangnya informasi. Seperti rute pelayaran dan jadwal keberangkatan.

“Tapi kalau Idulfitri, kondisinya pasti berbeda dan bakal lebih ramai. Alasannya ya karena kebutuhan masyarakat untuk mudik pulang kampung,” tukas Ikrar. #fs

 

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.