SAMARINDA, BERITAKALTIM.COM- Sejumlah pasien rumah sakit Haji Darjat jalan Basuki Rahmat Samarinda, Sabtu (11/04/2015) malam berhamburai keluar bangunan menyusul munculnya kepulan asap yang memenuhi ruangan hingga ke lantai enam.
Sukirman, suami salah satu pasien di rumah sakit mewah tersebut menceritakan, kejadian tersebut terjadi saat dirinya tengah berada di dekat isterinya. Saat itu ia mulai mencium bau menyengat yang disusul munculnya kepulan asap. Saat itulah ia dengan segera membawa lari keluar istrinya meski melewati pintu lift lantaran tangga darurat yang semestinya dilalui saat terjadi bahaya. Sukirman memilih pintu lift lantaran tangga darurat dipenuhi asap.
“Saat kejadian saya di dekat isteri saya, saat itu saya mencium bau menyengat dan disusul kepulan asap. Kuatir terjadi kebakaran saya langsung bawa isteri saya yang masih terinfus keluar bangunan lewat lift karena tangga darurat penuh asap,” kata Sukirman masih dalam kondisi panik.
Sukirman juga heran, di rumah sakit mewah berlantai delapan ini tidak memberikan tanda bahaya meski nyaris terbakar. “Saya tidak mendengar tanda bahaya apapun, padahal untuk rumah sakit semewah itu seharusnya ada tanda bahaya dini sebagai peringatan bagi pasien,” keluh Kirman.
Musibah yang tidak terduga itu terjadi sekitar pukul 20.30 wita. Meski tidak menimbulkan kobaran api namun akibat musibah ini membuat sejumlah pasien trauma. Dugaan sementara penyebab kejadian akibat hubungan arus pendek di saluran pendingin yang berada di lantai dasar. #Ahz