BeritaKaltim.Co

Belajar Tangani Penegakan Kedisplinan

16bekaSAMARINDA,BERITAKALTIM.COM – Badan Kehormatan DPRD Bontang yang diwakili langsung oleh ketuanya Ma’ruf Effendy menyambangi Sekretariat DPRD Kaltim, Rabu (15/4). Diterima oleh Ketua BK DPRD Kaltim Ali Hamdi, dan anggota Suterisno Toha serta Staf Ahli Amsar, kunjungan tersebut dalam rangka belajar dalam penanganan penegakan kedisplinan.
Ketua BK DPRD Kaltim Ali Hamdi mengatakan, tamu mereka menanyakan sejumlah hal khususnya terkait mekanisme jika terjadi persoalan yang diadukan ke Badan Kehormatan menyangkut anggota dewan.
“Sampai sejauh ini disebutkan memang belum pernah terjadi masalah. Pernah sekali, akan tetapi itu ke ranah hukum pidana sehingga oleh Badan Kehormatan diserahkan kepada lembaga yang berwenang,” kata Ali.
Menurutnya, BK memiliki peran vital karena selain menjadi penyidik, juga menjadi hakim untuk perkara-perkara yang diatur dalam tata beracara dan tata tertib dewan. Selain itu objeknya juga merupakan rekan-rekan sejawat, yakni sesama anggota dewan.
Ditambahkan Ali, perkara yang ditangani oleh BK tidak hanya berkaitan apabila ada pengaduan saja, melainkan juga berkaitan dengan penegakan kedisiplinan seperti absesi atau tingkat kehadiran terutama ketika sidang atau rapat kerja.
“Sesuai dengan tata tertib baru yang telah disesuaikan dengan peraturan lebih tinggi di atasnya, ketika anggota dewan tidak hadir dalam sidang paripurna selama tiga kali berturut-turut tanpa keterangan maka harus mendapat teguran tertulis, dan seterusnya,”ucap Ali.
Politikus asal PKS itu menuturkan bahwa memang dalam menangani setiap kasus haruslah berpegang kepada tata tertib dan tata beracara dan harus berhati-hati sesuai dengan mekanisme yang berlaku.
“Sesuai prosedur mulai dari menelaah kasus, melakukan pemanggilan hingga hasil akhrinya. Yang terpenting adalah apabila ternyata terbukti pihak yang dilaporkan tidak sesuai dengan apa yang dituduhkan maka BK wajib melakukan pemulihan nama. Itu diatur dalam salah satu pasal dalam tata beracara dewan,”tegas Ali. (adv/bar/oke)
Teks foto: SAMBUT HANGAT: Ketua BK DPRD Kaltim Ali Hamdi (kedua kiri) menerima Ketua BK DPRD Bontang Ma’ruf Effendy di Kantor DPRD Kaltim, Rabu (15/4).

Leave A Reply

Your email address will not be published.