BeritaKaltim.Co

Pelatih Mitra Kukar dan Asistennya Mengundurkan Diri

cooper paling kiriTENGGARONG, BERITAKALTIM.com- Satu persatu mengundurkan diri. Setelah pengunduran diri Asisten Pelatih Mitra Kukar Justin Wah, kabar mengejutkan juga datang dari tim pelatih Mitra Kukar. Pelatih berkebangsaan Inggris, Scott Cooper, resmi mengundurkan diri dari jabatannya sebagai arsitek tim Mitra Kukar.

Kabar pengunduran diri Cooper disampaikan CEO Mitra Kukar, Endri Erawan, pihaknya tak dapat menahan keinginan Scott Cooper untuk mundur. Apalagi ketidakpastian kompetisi Indonesia Super League atau QNB League 2015 yang kerap mengalami penundaan menjadi salah satu alasan utama mundurnya Scott Cooper.

“Ya, Scott Cooper tidak berkenan lagi menangani tim karena kompetisi musim ini tertunda beberapa kali. Pelatih mengaku sulit merencanakan program akibat penundaan kompetisi,” ungkap Endri.

Selain itu, lanjutnya, ada beberapa hal yang membuat Scott Cooper mengundurkan diri seperti masalah fasilitas klub serta faktor keluarga. “Dia mengeluhkan akses internet yang lamban, sedangkan anaknya harus bersekolah secara online yang membutuhkan akses internet berkecepatan tinggi. Ini cukup mengganggu konsentrasi dia,” ujar Endri.

Kendati Scott Cooper telah mengundurkan diri, Endri mengaku pihaknya tidak akan terburu-buru mencari pengganti. “Kita akan tunggu kelanjutan kompetisi dari PSSI sambil mencari pelatih baru, entah nanti pelatih lokal atau asing. Untuk sementara tim akan ditangani para asisten pelatih kita,” demikian katanya.

Sementara dikatakan Sekretaris Tim Mitra Kukar, Trias Slamet, mundurnya Scott Cooper dari jabatan pelatih juga dibarengi dengan pengunduran diri Justin Wah selaku asisten pelatih. “Karena Justin Wah satu paket dengan Scott Cooper,” ujarnya.

Sekedar informasi, Scott Cooper direkrut menjadi pelatih Mitra Kukar sejak 11 Desember 2014. Cooper sukses membawa Mitra Kukar menang 3 kali berturut-turut pada pra musim di Thailand. Namun Mitra Kukar gagal di turnamen pra musim SCM Cup setelah kalah 2 kali dan imbang 1 kali. Terakhir, Mitra Kukar kalah di dua laga perdana QNB League 2015 sehingga menempatkan tim Naga Mekes di papan bawah klasemen sementara.#mk

Leave A Reply

Your email address will not be published.