SENDAWAR,BERITAKALTIM.COM –Pelaksanaan hari pertama Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke 37 tingkat Provinsi Kalimantan Timur yang berlangsung di kabupaten Kubar sejak rabu (13/5) lalu, sejumlah cabang musabaqoh telah melakukan babak kualifikasi.
Delapan cabang yang diperlombakan, menempati 8 arena dan para peserta menyebar sesuai dengan cabang lomba yang mereka ikuti. Diantaranya tilawah, qiroat, tahfidz, tafsir, fahmil, syarhil, mmq serta m2iq.
Kafilah samarinda sendiri menargetkan dapat mempertahankan prestasi Juara Umum dan merebut kembali Piala Gubernur.
Pasalnya target ini sebelumnya terwujud pada pelaksanaan MTQ ke 36 di Kutai Timur tahun lalu.
Dimana peserta kota Samarinda berhasil menorehkan catatan manis menjadi juara pertama.
Disinggung optimism Samarinda untuk merebut gelar tadi, Ketua LPTQ kota Samarinda H Ridwan Tasa menyatakan target yang dipasang kafilah Samarinda untuk mempertahankan Juara Umum pada MTQ ke 37 tingkat Provinsi kaltim kali ini, diharap bisa menjadi spirit dan motivasi tersendiri bagi para peserta yang kini sedang berlomba agar dapat memberikan kemampuan terbaiknya di depan dewan hakim.
“Insha Allah, Piala Gubernur MTQ kita boyong kembali ke Samarinda melihat dari persiapan matang yang selama ini kita lakukan, Ini saya katakan perlu usaha keras dan sungguh-sungguh serta yang tidak kalah menariknya jika target tercapai seperti yang pernah disampaikan Walikota, maka bonus siap menanti bagi kafilah Samarinda,” ucap ridwan.
Akan tetapi sambung Ridwan juga mengingatkan MTQ bukan untuk mencapai puncak juara saja, melainkan yang paling penting bagaimana peserta bisa membumikan serta mensyiarkan Al quran dan islam di tengah-tengah masyarakat.
Dalam artian tidak ada lagi masyarakat khususnya umat muslim yang buta akan Al quran.
“Karena pelaksanaan MTQ ini hanya sebagai uji keilmuan dalam mengembangkan diri,” terangnya.HMS8
Foto:Target Juara Umum, Defile kafilah kota samarinda pada pembukaan mtq ke 37 di Kabupaten Kubar
Trending
- Kapolres Purwakarta sebut sempat kesulitan evakuasi korban kecelakaan
- Polda Jabar sebut 19 kendaraan terlibat kecelakaan di Tol Cipularang
- Kecelakaan KM 92 Cipularang, Kapolda: 17 kendaraan terlibat dan 1 tewas
- Kejati Kaltim geledah kantor pemerintah untuk cari bukti korupsi
- KPK Sebut Inisial AFI Sebagai Tersangka Dugaan Korupsi di Kaltim
- BMKG catat 19 kali gempa susulan di Berau Kalimantan Timur
- Unjuk Rasa di Depan Kantor DPRD Kaltim Sempat Memanas, Massa Enggan Bubar Sampai Malam
- Pj Gubernur Kaltim Naik Heli Tinjau Banjir Mahulu, Pastikan Infrastruktur Masyarakat
- Banjir Mahakam Ulu, Pemkab Tetapkan Status Tanggap Darurat
- Bantuan Korban Banjir Mahakam Ulu Masih Tertahan di Kutai Barat