BeritaKaltim.Co

PDIP Berharap Golkar Tetap Ikut Pilkada

siswadi pdip samarindaSAMARINDA – Kendati Partai Golkar adalah lawan politik, namun Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) tetap berharap Partai berlambang pohon beringin itu ikut dalam gelaran Pemilihan Kepala dan Wakil Kepala Daerah (Pilkada) serentak Desember 2015 ini. Hal itu disampaikan ketua DPC PDIP Kota Samarinda Siswadi, Minggu (25/5/2015).

“Kami tetap berharap Golkar bisa ikut Pilkada. Soal lawan politik itu kan hanya dinamika dalam proses demokratisasi, tapi soal simpatik tetap kami sampaikan kepada Golkar supaya masalahnya bisa selesai dan ikut Pilkada 2015 ini,” kata Siswadi.

Menurutnya, dirinya tentu tidak akan pernah mau mencampuri secara jauh permasalahan internal yang kini membelit Golkar. “Saya mengungkapkan berharap itu adalah karena di Golkar itu kan teman-teman saya juga, jadi tidak ada salahnya simpatik saya sampaikan,” ujarnya.

Dikesempatan itu, Siswadi turut menyampaikan, para kandidat PDIP sudah diverifikasi oleh DPD I PDIP Kaltim dan informasi sudah disampaikan ke DPP Pusat.

“Semua masih berproses, kita tunggu saja. Yang jelas di tingkat DPD I PDIP Kaltim sudah rampung dan sekarang kandidat-kandidat yang lolos fit and proper test
kemarin sudah disampaikan ke DPP, untuk nantinya ditetapkan sebagai yang diusung oleh PDIP,” tambah wakil ketua DPRD Kota Samarinda ini. #zay

Leave A Reply

Your email address will not be published.