BeritaKaltim.Co

Apple Punya Mobil Misterius yang Berkeliaran di Jalan

952d4266-49b9-49e3-aed9-99161a578669_169Mobil jenis van milik Apple telah bermunculan di kota-kota di Amerika Serikat dan sekarang mulai terkuak alasan utama mobil itu menelusuri jalan-jalan di perkotaan.

Seorang sumber mengatakan kepada situs teknologi 9to5Mac, bahwa Apple memanfaatkan van itu untuk mengumpulkan data pemetaan dalam aplikasi Apple Maps.

Mereka akan mengambil gambar dalam kualitas tinggi, foto etalase, dan pengambilan gambar secara tiga dimensi.

Langkah ini menyerupai fitur Street View pada aplikasi Google Maps yang memungkinkan pengguna melihat jalan di suatu wilayah.

Van yang digunakan Apple terlihat berwarna hitam. Di bagian atap van terdapat peralatan komputer yang membuat mobil itu seperti punya tanduk. Di bagian ini terdapat kamera untuk merekam gambar sekitar jalan.

Apple tertinggal jauh dari Google soal pemetaan jalan. Google Maps telah memetakan sejumlah perkotaan besar di dunia, termasuk Jakarta sejak Agustus 2014 dan terus diperluas ke kota lain.

Ikuti diskusi dan kirim pendapat anda melalui form di bawah ini atau klik di sini
(adt)

Sumber:CNN.com
Teks Foto: Toko retail Apple Store di kota London, Inggris. (REUTERS/Toby Melville)

Leave A Reply

Your email address will not be published.