BeritaKaltim.Co

2.727 JIWA DIUNGSIKAN DARI GUNUNG SINABUNG

Pengungsi-Gunung-Sinabunggunung-SinabungSinabungSAMARINDA, BERITAKALTIM. COM – Badan Nasional Penanggulangan Bencana dalam siaran persnya yang diterima beritakaltim.com kamis (04/06/2015) siang, sedikitnya 2.727 jiwa diungsikan dari wilayah Gunung Sinabung Sumatera Utara. Para pengungsi ini berasal dari empat desa yang terdapat di sisi selatan dan tenggara dari kawah Gunung Sinabung.

Yang pertama yakni warga dari tiga desa Pancur sebanyak 963 jiwa (218KK) diungsikan ke pos Paroki, sedangkan 1.108 jiwa (381 KK) dari desa Gurukinayan diungsikan ke Pos KNPI Kabanjahe. Sementara itu 256 jiwa (68 KK) asal desa pintu besi diungsikan ke Pos Pendopo Kantor Bupati Karo serta 400 jiwa warga dsa Berastepu di ungsikan ke Pos Serbaguna Simpang Gempat.

“Pengungsian ribuan warga ini menyusul peningkatan status Awas ke Level empat,” terang Sutopo Purwo Nugroho kepala Pusat Data dan Informasi BNPB melalui siaran persnya.

Saat ini, kata Sutopo, untuk membantu para pengungsi, BPBD setempat sudah mendirikan dapur umum di empat titik berbeda serta pendirian 13 tenda untuk pengungsi dan mencukupi kebutuhan dasar.

Sementara itu, di Provinsi Sulawesi utara tepatnya di kabupaten Sitaro, aktifitas Gunung karangetang Juga masih tinggi. Saat ini sudah 339 jiwa (106 KK) diungsikan ke tempat yang lebih aman. Diantara lokasi pengungsian yakni di Museum Ulu 60 KK, Gereja Siloam Salili 6 KK, gereja Bukit Zaitun Tampura 21 KK dan di rumah kerabat 19 KK.

Sementara itu, sebanak 54 KK dari desa Tarorare harus direlokasi karena ancaman bahaya awan panas. Untuk wilayah ini BNPB telah memberikan bantuan darurat dana siap pakai sebanyak Rp 150 juta dan logistik sebanyak Rp 357 Juta.

“untuk Gunung karangetang ini statusnya sudah pada level 3 dan ini harus diwaspadai semua pihak dan kamipun akan terus memantau perkembangan terbaru kondisi yang terjadi di daerah ini, ” tambah
Sutopo menutup rilisnya. # Ahz

Leave A Reply

Your email address will not be published.