BeritaKaltim.Co

Dicubit Guru Sampai Biru, Murid SD di Samarinda Mengadu ke Polisi

samarinda1 korban bersama orang tuaSAMARINDA, BERITAKALTIM.COM – Ditemani ibu kandung dan neneknya, seorang siswa kelas tiga Sekolah dasar melaporkan guru sekolahnya lantaran telah menyakitinya hingga membuat pundak dan kedua pahanya membiru. Ketiga melaporkan kasus ini ke Mapolsekta Samarinda ilir.

Dari keterangan korban, kejadian itu terjadi saat dirinya tengah menggambar di dalam kelas. saat itulah Sang guru mendatanginya dan langsung mencubit punggung dan keua pahanya. Tidak cuma dirinya tapi ada dua rekan sekelasnya yang juga menerima perlakuan sama.

“Saat itu saya tangah menggambar sesuatu di buku saya, tiba-tiba didatangi pak guru dan langsung di cubitnya hingga membiru,” terang M Ruli Nata Atmaja dalam laporannya ke polisi.

Rita Ismayani, orang tua korban mengaku tidak terima dengan perlakuan gurunya tersebut. Terlebih tindakan tersebut dilakukannya di ruang belajar yang seharusnya bukan dijadikan tempat untuk menyiksa anak-anak. Rita berharap pelaku bisa di proses sesuai hukum.

“Saya tidak terima anak saya diperlakukan seperti itu, karena itu saya berharap pelaku di proses secara hukum lantaran tindakannya tersebut membuat anak saya menderita,” ungkapnya.

Menerima laporan tersebut, Kapolsekta Samarinda Ilir Kompol Suryono menyebut kasus ini merupakan kasus aduan dan akan ditindak lanjuti sesuai aturan yang berlaku. “Sesuai aturan karena delik aduan, kasus ini akan kita proses sesuai hukum yang berlaku,” terangnya. #Ahz

Comments are closed.