BeritaKaltim.Co

Jaang Apresiasi Busam Bagi Masker

Bubuhan Samarinda Bagi-bagi Masker.
Bubuhan Samarinda Bagi-bagi Masker.

SAMARINDA. BERITAKALTIM.COM – Wali Kota Samarinda Syaharie Jaang mengapresiasi Bubuhan Samarinda (Busam)–sebuah komunitas media sosial Face Book, yang kembali melaksanakan kegiatan sosial. Kali ini membagikan secara gratis masker di kawasan Islamic Centre.

“Terima kasih atas kepedulian rekan rekan Busam untuk bersama pemerintah mengatasi masalah kabut asap di kota Samarinda. Bukan membuat kabut asap berkurang, tapi antisipasi dampak penyakit ISPA akibat kabut asap,” ucap Jaang yang pagi itu didampingi isterinya yang juga ketua Forum Kota Sehat (Forkots) Samarinda Puji Setyowati Jaang, Minggu (27/9/2015).
Jaang menilai keberadaan Busam mendukung program pembangunan di kota Samarinda, baik melalui aspirasi, kritik dan sarannya, termasuk aksi nyata kegiatan sosial yang bukan baru kali ini saja.
“Saya juga memantau kegiatan teman teman Busam melalui FB. Pernah saya baca juga kegiatan mereka menghimpun dana teman-teman Busam sendiri untuk membantu warga yang kesulitan. Mudah-mudahan ini terus berlanjut dan diikuti komunitas lainnya,” bebernya.
Jaang juga mengimbau kepada warga agar jika tidak perlu keluar rumah, sebaiknya di rumah saja, namun jika memang harus keluar tetap harus memakai masker. “Hal ini jangan disepelekan. Gunakan masker dan perbanyak minum air putih,” sarannya.#hms2

Comments are closed.