SAMARINDA, BERITAKALTIM.COM – Persaingan dunia usaha setiap tahun semakin ketat, bahkan tidak sedikit yang harus gulung tikar. Demikian halnya dengan dunia perbankan.
Dalam rangka itu maka BPD Kaltim atau bankaltim sebagai `perusahaan daerah harus melakukan sejumlah terobosan guna mengembangkan usaha sehingga tidak hanya mampu bertahan, melainkan maju dan berkembang.
Ketua Komisi II DPRD Kaltim Edy Kurniawan mengatakan BPD Kaltim harus mengembangkan program unggulan seperti kerjasama dengan sejumlah perusahaan terutama swalayan guna mengembangkan kartu kredit atau debit.
“Kerjasama kartu kredit dengan sejumlah perusahaan swalayan bukanlah hal yang baru dalam dunia perbankan. Namun kami melihat hingga saat ini bank berplat merah tersebut, belum melakukannya padahal potensinya cukup besar,”kata Edy.
Menurutnya, jumlah pengguna kartu kredit atau debit sebagai alat pembayaran sudah semakin meningkat, seiring dengan tingginya kebutuhan hidup. Kendati demikian BPD Kaltim harus memberikan berbagai kemudahan sehingga mampu menarik minat masyarakat Kaltim.
Dengan kartu kredit atau debit tersebut para penggunanya diberikan diskon untuk sejumlah produk tertentu mulai dari alat kesehatan, kecantikan hingga perabot rumah tangga dan pakaian yang menjadi kebutuhan masyarakat.
Tidak hanya perusahaan besar, akan tetapi BPD Kaltim harus menjangkau pula dunia usaha kalangan kecil dan menengah di daerah sehingga selain membantu masyarakat juga membantu pelaku usaha di daerah.
Politikus asal PDIP itu menyebutkan yang dibutuhkan oleh pelaku usaha kecil dan menengah tidak hanya diberikan kemudahan kredit, tapi juga bagaimana bantuan penyaluran produk mereka di pasaran, baik lokal, nasional bahkan luar negeri.
“Jika ini mampu dilaksanakan maka tentu akan menambah keuntungan dan pada akhirnya juga akan menambah kas daerah. Di samping itu pastinya akan semakin mengembangkan perekonomian di daerah,” ujar Edy. #adv/bar/oke
Comments are closed.