SAMARINDA, BERITAKALTIM.COM – Masih dalam rangkaian Festival Mahakam XV yang digelar 6-8 November 2015 nanti, khusus untuk segmen anak-anak akan ada Lomba Mewarnai berhadiah nasional Tour ke Hongkong dan Lomba Masak – Ayo Goreng & Makan Ikan Bersama” serta fun walk nya berhadiah utama doorprize sebuah sepeda motor.
Trending
- Kapolres Purwakarta sebut sempat kesulitan evakuasi korban kecelakaan
- Polda Jabar sebut 19 kendaraan terlibat kecelakaan di Tol Cipularang
- Kecelakaan KM 92 Cipularang, Kapolda: 17 kendaraan terlibat dan 1 tewas
- Kejati Kaltim geledah kantor pemerintah untuk cari bukti korupsi
- KPK Sebut Inisial AFI Sebagai Tersangka Dugaan Korupsi di Kaltim
- BMKG catat 19 kali gempa susulan di Berau Kalimantan Timur
- Unjuk Rasa di Depan Kantor DPRD Kaltim Sempat Memanas, Massa Enggan Bubar Sampai Malam
- Pj Gubernur Kaltim Naik Heli Tinjau Banjir Mahulu, Pastikan Infrastruktur Masyarakat
- Banjir Mahakam Ulu, Pemkab Tetapkan Status Tanggap Darurat
- Bantuan Korban Banjir Mahakam Ulu Masih Tertahan di Kutai Barat
Untuk Anak Tour ke Hongkong, Ibu Hadiah Motor
“Memang tahun ini cukup istimewa hadiahnya di gelaran Festival Mahakam, untuk anak-anak akan diselenggarakan pada tanggal 8 November 2015 di BigMall dan Ibu-ibu pada tanggal 7 November 2015 di Islamic Center,” kata Kadisparekrafkominfo Samarinda Muhammad Faisal.
Bekerjasama dengan Faber-Castell, tahun ini berjudul Connector Pen Challenger 3 with family, sebuah lomba mewarnai gambar untuk anak-anak dengan teknik-teknik connector pen dan dikerjakan bersama antara anak beserta pendamping orang tuanya bisa ayah atau ibunya. Disediakan 3 Hadiah ke Hongkong untuk Nasional, Samarinda masuk wilayah Indonesia Timur, jadi pemenang akan dinilai banding dengan juara Banjarmasin, Makasar, Manado dan Bali.
“Lomba ini untuk anak-anak SD kelas 1 hingga kelas 4 beserta orangtua boleh ayah atau ibunya, dengan total hadiah dana pembinaan sebesar 3 juta rupiah untuk 6 pemenang kemudian ada trophy, bingkisan dan piagam penghargaan,” lanjut Faisal.
Sedangkan untuk ibu-ibu, ada dua rangkaiannya bekerjasama dengan PKK kota Samarinda dan Bimoli yakni Lomba
Menggoreng Ikan Bersama akan diikuti oleh 1.200 kader PKK dan fun walk diikuti 1,000 pasangan.
“Kita harapkan menu tradisional dan kreasi menarik dengan bahan utama ikan goreng yang nantinya diolah oleh peserta, kita pilih 10 pemenang nantinya, akan ada juga demo masak yang dipersembahkan oleh Master Chef Brian,” kata Ketua TP PKK Samarinda Puji Setyowati .
Sedangkan untuk doorprize peserta masak dan fun walk adalah sebuah sepeda motor dan beberapa barang elektronik lainnya.
“Seluruh peserta kegiatan ini juga akan mendapatkan kupon doorprize yang nantinya akan diundi bersama bintang tamu dari Jakarta,” bebernya.
Peserta acara ini terbatas jadi segera daftarkan ke panitia di kantor disparkominfo jalan Dahlia 69 dengan Sdri. Rina hp.082152497017 atau ke kantor cabang FC dengan Sdr.Roy hp.08115393916 untuk lomba mewarnai dan ke PKK Samarinda untuk Lomba Masak & fun walk.
Comments are closed.