BeritaKaltim.Co

Taman Sejati Sudah 89 Persen

Kemarin Syukuran dan Mancing Bersama
Kemarin Syukuran dan Mancing Bersama

SAMARINDA, BERITAKALTIM.COM – Ide wali kota Samarinda Syaharie Jaang dengan menyulap eks Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Rawa Indah menjadi taman rekreasi “Taman Sejati” sebuah kebanggaan ini akhirnya sudah bisa dinikmati meski di progres 89 persen dengan masa kontrak berakhir 15 Desember.

Kemarin, Rabu (18/11/2015) Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Samarinda melakukan syukuran dan mancing bersama yang dihadiri jajaran pejabat pemkot Samarinda dan masyarakat sekitar.
“Alhamdulillah hampir selesai. Progres sudah 89 persen, dan kontrak akan berakhir 15 Desember. Insya Allah bisa rampung sesuai kontrak,” ucap kepala DKP Samarinda Dadang Airlangga dalam sambutannya kemaren.
Kemarin Syukuran dan Mancing Bersama
Kemarin Syukuran dan Mancing Bersama

Dadang menyebutkan saat ini diantaranya sedang tahap pengerjaan wc, rumah jaga, jalan setapak dan finishing lainnya. “Tahun depan jika anggaran disetujui akan dilanjutkan pembangunan flying fox, sarang burung, rumah kompos dan pengelolaan 3R,” imbuh Dadang.

Dadang menyampaikan sesuai harapan dari wali kota, jika warga ke sini selain refreshing, juga sekaligus untuk kebugaran dan tidak ketinggalan mereka bisa juga beribadah.
Selain syukuran yang dirangkai launching website DKP Samarinda: www.dkpsamarinda.com, sebelumnya juga dilakukan mancing bersama oleh pejabat, pegawai dan masyarakat semakin menambah seru kegiatan dan melihatkan fungsi dari keberadaan taman itu sebagai wadah refreshing.#hms2

Comments are closed.