TANJUNG REDEB, BERITAKALTIM.COM- Kekayaan dan sumber daya alam kelautan yang dimiliki Kabupaten Berau cukup besar. Dengan potensi yang dimiliki, masyarakat luar kini mulai tidak asing lagi untuk berkunjung ke Berau. Bahkan Bumi Batiwakkal menjadi salah satu pilihan utama untuk dikunjungi wisatawan.
Menurut Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Berau, Ir M Fuadi MM, cukup banyak kekayaan SDA yang dimiliki Bumi Batiwakkal untuk dikembangkan dengan maksimal. Salah satunya adalah potensi besar yang dimiliki dalam bidang kelautan. Dengan luas perairan yang mencapai 1/3 dari wilayah Berau. “Cukup luas wilayah kelautan kita. Di dalamnya tersimpan potensi yang sangat besar untuk dikembangkan,” jelasnya.
Diungkapkannya, kalau mengenai luas lautan, Berau termasuk dalam wilayah yang memiliki luas di atas batas rata-rata Nasional. Dengan luas yang besar itu, Berau bersama dengan Kabupaten Banda memiliki wilayah kelautan yang sangat luas. Selain itu, Berau juga memiliki banyak pulau-pulau terluar. Beberapa diantaranya telah dihuni oleh masyarakat, dan sebagian masuk dalam kawasan konservasi. “Ini yang harus kita jaga bersama. Potensi yang sangat besar ini harus dapat kita maksimalkan,” kata Fuadi.
Keungulan lainnya yang dimiliki Berau yaitu keindahan pemandangan bawah lautnya. Selain itu, di Berau juga tempat berkumpulnya beberapa jenis penyu pada bulan-bulan tertentu. Begitu juga beberapa habita hewan lainnya, yang memilih Berau menjadi tempat berkumpul. “Seperti pari manta, ikan hiu tutul yang kini telah menjadi salah satu objek wisata. Kita harus bangga dengan potensi ini,” ungkapnya.
Fuadi menegaskan, dengan kekayaan yang sangat besar tersebut, diharapkan pengelolaanya dapat dimaksimalkan. Hal itu untuk menciptakan kesejahteraan bagi masyarakat. Ia berharap, sektor kelautan dan perikanan ini dapat menjadi salah satu tulang punggung bagi Berau dalam menunjang pendapatan daerah kedepannya.
“Kita harus kelola potensi ini dengan bijak. Begitu juga peran serta masyarakat yang harus ambil bagian dalam pengelolaanny. Sehingga kekayaan SDA yang kita miliki dapat kita kelola dengan baik,” tandasnya. #HEL
Comments are closed.