BeritaKaltim.Co

Pemkab Belum Bayar Proyek, Dua Kontraktor Lapor Dewan

Anggoa DPRD Nunukan Andi Mutamir SE
Anggoa DPRD Nunukan Andi Mutamir SE

NUNUKAN, BERITAKALTIM.COM – Pengerjaan proyek tahun 2015 belum terbayar, dua kontraktor di Kabupaten Nunukan lapor kepada DPRD Nunukan.

Anggota Komisi I DPRD Nunukan H Andi Mutamis SE mengatakan, meski belum mengetahui secara pasti proyek apa yang belum dibayarkan pemerintah daerah dia mengakui adanya laporan tersebut.

”Kita belum mengetahui proyeknya apa terus berapa nilainya tetapi memang sejauh ini ada dua yang sudah melaporkan ke kita. Kemungkinan jalan, masalah fisik kita belum tahu. Sejauh ini ada dua kontraktor, proyeknya Doni sama proyeknya H Hamka, “ ujarnya, Kamis (22/01/2016).

H Andi Muamir menambahkan, kedua proyek tahun 2015 tersebut dipastikan tidak masuk dalam anggaran 2016 untuk pembayarannya. Dari pengakuan dua pengusaha tersebut mereka mengaku telah menyelesaikan pekerjaan yang masuk dalam perencanaan APBD tahun 2015.

“Mereka bilang kontraknya ada, mungkin karena waktu pengajuan pembayaran kemarin terlambat. Nanti kita akan klarifikasi hal itu. Hasil rapat kita APBD tahun 2016 tidak ada hutang pengerjaan proyekt ahun 2015. Pekerjaan sudah selesai tetapi mengapa tidak masuk dalam anggaran ahun 2016?” imbuh Andi Mutamir.

Rencananya DPRD Nunukan akan memanggil pihak terkait dengan adanya laporan proyek 2015 yang belum terbayarkan tahun anggaran 2016. Andi Mutamir meminta kepada kontrakor yang belum terbayarkan pekerjaan tahun 2015 agar melaporkan kepada DPRD Nunukan.

“Kita minta kalau ada proyek yang belum dibayar oleh pemerintah daerah segera menyurat ke dewan supaya kita bisa menindak lanjuti. Kita akan panggil nanti pihak PU untuk mengklarifikasi,” pungkas Andi Mutamir. #dim

Comments are closed.