BeritaKaltim.Co

Krisis Listrik, Mahasiswa Seret Keranda

nunukan demo listrik bawa kerandaNUNUKAN, BERITAKALTIM.COM – Puluhan mahasiswa di Kabupaten Nunukan gelar demo memprotes krisis lisrtrik yang terjadi 4 bulan terakhir. Puluhan mahasiswa dari Poltek dan dari STIT dan HMI ini sebelumnya menggelar doa bersama di Tugu Dwikora.
Usai menggelar doa puluhan mahasiswa tersebut mengarak keranda yang disimbolkan sebagai matinya listrik di Nunukan keliling Kota Nunukan. Dari Tugu Dwikora keranda tersebut mereka seret menuju Pelabuhan, kemudian bergerak menuju Jalan Angkasa, Jalan Ujang menuju Kantor DPRD Nunukan.
Rencananya mereka mendesak DPRD Nunukan untuk mengusut tuntas permasalahan krisis litrik di Nunukan. Rombongan puluhan mahasiswa tersebut sampai di Kantor DPRD Nunukan pukul 09:30 wita. Rombongan mahasiswa tertahan oleh barikade polisi di pintu gerbang sebelah timur kantor DPRD Nunukan. Karena tertahan mereka kemudian menggelar orasi di depan pintu gedung DPRD Nunukan.
“Kami menuntut DPRD Nunukan mengusut tuntas permasalahan ini. Warga sangat membutuhkan listrik.DPRD Nunukan tidak serius mengusut masalah listrik selama ini. Hari ini kami tuntut DPRD Nunukan menyelesaikan permasalahan ini,” ujar salah satu mahasiswa yang melakukan orasi. #dim

Comments are closed.