SAMARINDA. BERITAKALTIM.COM – Sebagai jalan utama yang menghubungkan Kutai Kartanegara dan Kutai Barat, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim melalui DPRD Kaltim diharapkan tetap memprioritaskan perbaikan jalan yang hingga kini belum tuntas. Hal itu menjadi salah satu aspirasi yang disampaikan warga saat Yahya Anja melakukan reses atau jaring aspirasi, 2-7 Februari di daerah pemilihannya, Kukar dan Kubar. “Peningkatan perbaikan jalan poros Kutai Kartanegara ke Kutai Barat tetap harus diprioritaskan untuk diperbaiki, harapan ini merupakan permintaan masyarakat kepada pemerintah yang disampaikan warga saat saya melaksanakan reses beberapa waktu lalu,” ungkap Yahya.
Masih terkait infrastruktur, warga di Kelurahan Simpang Raya, Kecamatan Barong Tongkok, Kubar menyampaikan keluhannya bahwa beberapa akses jalan di gang yang telah mendapat rekomendasi untuk dibangun dari bupati ke pemerintah provinsi dapat segera direalisasikan. “Prosedur sudah dilakukan warga, kini mereka menanti realisasi upaya tersebut,” sebut Yahya.
Sementara soal fasilitas kesehatan, khususnya di Kelurahan Lambing, Kecamatan Muara Lawa, Kubar, masyarakatnya meminta agar pembangunan puskesmas menjangkau hingga pemukiman. Puskesmas yang tersedia selama ini lokasinya dibangun terlalu jauh dari pemukiman penduduk. “Sehingga ini menyulitkan warga mengakses fasilitas kesehatan, sementara seringkali kondisi kesehatan membutuhkan pengobatan pada saat yang tak terduga sementara puskesmas jauh. Menjadi kendala buat mereka,” kata Yahya.
Saat reses di Kecamatan Tering dan Kecamatan Tering Seberang, Kubar, pembangunan rumah ibadah, seperti masjid dan gereja membutuhkan perhatian. Begitu pula soal program pemerintah di bidang pendidikan, warga di Kelurahan Jahab, Kecamatan Tenggarong, Kukar. Aspirasi masyarakatnya meminta kepada Pemprov Kaltim agar biaya pendidikan melalui program Beasiswa Kaltim Cemerlang bagi siswa-siswi dari tingkat SD, SMP, SMU sampai perguruan tinggi tetap dilanjutkan. #adv/lia/gg/oke
Comments are closed.