BeritaKaltim.Co

Andi Faisal : PPU Menuju Daerah Berkembang

Wakil Ketua DPRD Katim Andi Faisal Assegaf (kedua kanan) dan Wakil Bupati PPU Mustaqim memperhatikan pesan pada telepon genggam di sela-sela HUT ke-14 Kabupaten PPU, Jumat (11/3).
Wakil Ketua DPRD Katim Andi Faisal Assegaf (kedua kanan) dan Wakil Bupati PPU Mustaqim memperhatikan pesan pada telepon genggam di sela-sela HUT ke-14 Kabupaten PPU, Jumat (11/3).

SAMARINDA, BERITAKALTIM.COM – Wakil Ketua DPRD Kaltim Andi Faisal Assegaf mengatakan Kabupaten Penajam Paser Utara menuju daerah yang maju dan berkembang, serta akan menjadi salah satu daerah penyokong pembangunan Provinsi Kaltim.

Menurutnya, jika merujuk kepada program pembangunan PPU dan Kaltim ada banyak proyek pembangunan baik sedang berjalan maupun segera dilaksanakan yang semuanya mengarah kepada pembangunan infrastruktur yang berbasis kepada hajat hidup orang banyak.

“Pertama, saya mewakili DPRD Kaltim, mengucapkan selamat hari jadi bagi Kabupaten PPU. Kedua, dengan segala perencanaan yang matang saya sangat yakin Pak Yusran Aspar dan Mustaqim selaku kepala daerah mampu membawa ke arah yang jauh lebih baik. Sesuai dengan tema yang diangkat HUT PPU yakni kerja keras, kerja cerdas dan kerja ikhlas dengan menghasilkan karya nyata,”kata Andi Faisal seusai mengikuti Apel HUT ke-14 Kabupaten PPU ke-14, Jumat (11/3) di lingkungan Kantor Bupati PPU.

Dicontohkannya, berbagai kebutuhan pelayanan dasar kepada masyarakat seperti air bersih, listrik, sarana infrastruktur jalan hingga penyediaan ambulan sudah mulai dilakukan. Sehingga dalam waktu relatif tidak terlalu lama maka berbagai persoalan tersebut dapat teratasi.

”Kalau masih ada jalan yang rusak maka itu dalam waktu tidak lama pasti akan diperbaiki, kalau listrik PLN menyanggupi terhitung akhir Maret ini sudah tidak ada pemadaman bergilir. Terkait air bersih kalau pembangunan bendungan Sungai Talake rampung maka tidak hanya mampu mengairi sawah petani, akan tetapi juga memenuhi kebutuhan air bersih untuk konsumsi,”ujar Andi Faisal.

Andi Faisal menambahkan program pembangunan yang tidak kalah pentingnya adalah jembatan penghubung PPU – Balikpapan dan pembangunan rel kereta api yang didukung oleh pemerintah pusat. Apabila sudah beroperasi maka dipastikan akan meningkatkan perekonomian tidak hanya PPU melainkan Kaltim secara umum.

Menurutnya, kedua mega proyek itu akan menyerap banyak tenaga kerja terlebih banyak PHK dalam beberapa tahun terakhir. Apabila sarana dan prasarana sudah ada dengan baik maka dampak yang paling dekat dirasakan adalah tumbuhnya perekonomian masyarakat serta untuk skala besar akan mengundang banyak investor.

Politikus asal Demokrat itu menjelaskan Pemprov Kaltim dan DPRD Kaltim akan berupaya memaksimalkan pembangunan berbasis kerakyatan di setiap kabupaten/kota serta mengembangkan potensi yang ada di daerah masing-masing guna mewujudkan Kaltim sejahatera. #adv/bar/oke

Comments are closed.