TANJUNG REDEB BERITAKALTIM.COM – Yang menjadi perbincangan hangat dikalangan ibu rumah tangga dan pedagang sembako saat ini adalah melonjakna harga beberapa komoditi pokok di Pasar Sanggam Adji Dilayas, diantarany adalah harga bawang merah Rp 50 ribu dan bawang putih Rp 40 ribu.
Kalau ada selisih harga, paling sekitar Rp 45 hingga 48 ribu untuk bawang merah, sedangkan untuk si putih haraga berkisar Rp 35 hingga 38 ribu rupiah.
Kenaikan ini semenjak satu bulan, pada bulan Maret lalu Bawang merah masih berkisar Rp 40 ribu
Menuurt keterangan Leli pedagang di Pasar Adji Dilayas, kenaikan beberapa komoditi sudah terjadi sejak sebulan yang lalu, karena minimnya pasokan.
“Sebab bawang merah yang didatangkan dari Jawa, tidak bisa dikirim karena beberapa petani di Jawa mengalami gagal panen akibat banjir.
“Untuk saat ini kami mengandalkan pasokan dari Sulawesi, jika pasokan bawang dan cabai dari Jawab lancar, maka stok para pedagang akan melimpah. Secara tidak langsung, kondisi itu akan membuat dan bawang lebih murah, karena jika dipatok harga yang tinggi sedangkan stok melimpah, bisa merugikan pedagang jika stok yang dimiliki tidak habis terjual.
Disebutkan bahwa kenaikan harga ini bukan karena sebentar lagi bulan puasa, tetapi karena pasokannya yang kurang, salah satu pemasok ada yang gagal panen. #MAR#
Comments are closed.