BeritaKaltim.Co

Perjuangkan Jalan Bujangga, Bupati Muharram Bertemu Menteri PUPR

417.inddBerau bupati bersama menteri PUPR (2)TANJUNG REDEB, BERITAKALTIM.com- Kondisi jalan Bujangga yang kembali ambles menjadi perhatian serius Bupati Berau Muharram dan wakilnya Agus Tantomo. Pasalnya jalan nasional di bantaran Sungai Segah ini merupakan akses utama bagi masyarakat keluar dan masuk kota Tanjung Redeb. Guna memastikan perbaikan Jalan Bujangga segera ditangani, Bupati Berau Muharram bertemu langsung dengan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, di Jakarta, Kamis (23/6/2016).
Terlihat, Bupati Muharram bersama Wakil Ketua DPRD, Saga dan didampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU), Taupan Madjid, serta Sekretaris DPU Ir Rahmad.
Dalam pertemuan Bupati Muharram memaparkan kondisi jalan bujangga cukup parah dan perlu penanganan segera. Terlebih sejak terjadinya ambles untuk yang kedua kalinya memberikan dampak terhadap masyarakat yang bermukim di kawasan tersebut. Di sepanjang Jalan Bujangga disampaikan Muharram terdapat banyak usaha masyarakat, yang bergantung dari aktivitas dikawasan tersebut.
“Kami sangat berharap jalan bujangga ini dapat segera ditangani, karena jalan nasional ini jalan vital dan kebutuhan masyarakat,” ungkapnya.
Bupati Berau Muharram juga berharap penanganan jalan ini tidak dilakukan dengan upaya relokasi jalan. Namun dapat mengutamakan melakukan perbaikan pada badan jalan yang amblas sehingga aktif kembali. Pasalnya jika harus direlokasi dikhawatirkan akan memberikan dampak terhadap kegiatan usaha masyarakat.
“Kami harapkan tidak direlokasi, karena masyarakat banyak bergantung di jalan ini, usaha toko dan usaha lain banyak di kawasan ini,” ucapnya.
Kemudian, Kepala Dinas PU Berau Taupan Madjid yang mendampingi Bupati Muharram, menggambarkan kondisi Jalan Bujangga yang memang harus mendapat perhatian serius. Dinas PU Berau juga telah melakukan langkah langkah awal dengan melakukan kajian dan mensinergikan dengan Kementerian PUPR.
Sementara itu, Wakil Ketua DPRD, Saga, yang turut hadir dalam pertemuan, mengungkapkan DPRD Berau sangat berharap Jalan Bujangga segera ditangani. DPRD disampaikan terus mensuport jajaran Pemkab Berau melalui Dinas Pekerjaan Umum untuk memperjuangkan jalan tersebut. Termasuk bertemu langsung dengan Menteri PUPR.
Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono menyambut baik kehadiran Bupati Berau Muharram beserta Wakil Ketua DPRD dan DPU yang memberikan perhatian serius terkait kerusakan jalan yang merupakan akses utama masyarakat. Menteri Basuki yang didampingi sejumlah pejabat terkait Kementerian PUPR, memastikan akan melakukan penanganan perbaikan Jalan Bujangga.
“Saya akan tangani perbaikan jalan bujangga ini,” tegasnya.
Sejak mendapat laporan terkait amblasnya jalan nasional tersebut, Kementerian PUPR telah melakukan tahapan penanganan. Kunjungan lapangan bersama tim pakar juga telah dilakukan dan tengah dilakukan analisa terkait kondisi alam di kawasan jalan yang tepat berada di tikungan sungai tersebut. Pertemuan lintas direktorat terkait kondisi Jalan Bujangga juga telah dilakukan. Kementerian PUPR juga memastikan telah mengalokasikan anggaran perbaikan pada tahun 2017 mendatang.
Seperti diketahui, sebelumnya Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (NasDem), Surya Paloh, saat berkunjung ke Kabupaten Berau beberapa waktu lalu, didampingi Wakil Bupati Agus Tantomo juga meninjau kondisi jalan Bujangga yang amblas. Menteri Basuki juga telah mendapat informasi dari Surya Paloh terkait kondisi jalan yang memang harus mendapat penanganan. Untuk itu Menteri Basuki memastikan Kementerian PUPR akan melakukan penanganan agar Jalan Bujangga dapat kembali dimanfaatkan masyarakat. #hms/MAR

Comments are closed.