TANJUNG REDEB, BERITAKALTIM.com- Ribuan warga Kabupaten Berau berkumpul di Jalan Pulau Sambit, Kecamatan Tanjung Redeb pada Rabu (16/11/2016) malam untuk menggelar aksi solidaritas “1000 Lilin Untuk Intan”. Berbagai macam status, agama, suku dan komunitas berkumpul menjadi satu dan tumpah dalam hikmat mengenang Intan Olivia Marbun (2,5), yang merupakan salah satu korban teror bom molotov di Kota Samarinda beberapa waktu lalu.
Masyarakat Berau mengutuk aksi pengeboman yang mengatas namakan agama tersebut. Salah satu warga yang turut hadir dalam aksi itu, Supri mengatakan, dirinya maupun masyarakat Berau pasti mengutuk teror pengeboman yang mengatasnamakan satu agama, demi di sebut pahlawan.
“Kami berkumpul disini tidak perduli apapun agama mu, suku mu, yang jelas kami mengutuk pengeboman yang menimpa sebuah gereja di Samarinda, dan kami berdoa bersama untuk adik kami Intan,” tegasnya.
Tidak sedikit warga yang mengeluarkan air mata, meski tidak menjadi korban. Namun, mereka juga merasakan perih luka kerabat korban akibat teror bom molotov di salah satu geraja yang ada di Kota Samarinda tersebut. Terlebih, aksi itu dilakukakan saat jemaat gereja tengah beribadah.
“Saya muslim, namun saya berpikir, jika ini di sebut jihad maka inilah jihad yang tidak masuk akal,” lanjutnya.
Bahkan, warga menginginkan pelaku di hukum seberat-beratnya atas tindakan yang ia lakukan. Mengingat, korban dalam kejadian itu seluruhnya anak-anak kecil yang tanpa dosa.
“Kami cinta damai, ini Indonesia berbagai ras, suku dan budaya berkumpul disini, kami mau pelaku di hukum seberat-beratnya,” ungkapnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Berau, Agus Tantomo yang turut hadir mengatakan, umat Islam harus bisa menahan diri. Jangan terpengaruh dengan apa yang di lakukan oleh si pelaku pengeboman dengan tetap bergandengan tangan dengan siapapun. Baik, itu yang memiliki persamaan maupun ada perbedaan status, agama, suku dan lainnya.
“Ini luka bagi umat Islam maupun agama lainnya, namun jadikan ini sebuah pelajaran untuk semakin mempererat persaudaraan kita, mari kita jaga kerukunan di Berau,” ungkapnya.
Seperti yang terlihat, Wabup Agus juga turut menyalakan lilin. Dilanjutkan, dengan menaruh di depan poster bergambar Intan dan juga menaruh bunga mawar sebagai penghormatan terhadap Intan. #MAR
Comments are closed.