BeritaKaltim.Co

Deal, Peternak Sapi Samboja Ikuti Saran Rusmadi Bentuk Kelompok Tani

SAMBOJA, beritakaltim.co– Rusmadi Wongso menunjukkan kharisma kepemimpinannya. Belum lagi menjadi Gubernur Kalimantan Timur, tapi saran-sarannya kepada petani langsung dilaksanakan.

Ini terjadi di Ambarawang Laut, Kecamatan Samboja, Kutai Kartanegara. Hari Sabtu (5/5/2018) calon gubernur Kaltim nomor urut 4 itu mendatangi para peternak sapi di perkampungan daerah pinggir pantai itu. Setelah diberikan pencerahan oleh Rusmadi, para peternak sapi di sana mengaku langsung terinspirasi dengan saran-saran yang disampaikan oleh mantan Dekan Fakultas Pertanian Unmul itu.

“Kami mau membuat kelompok tani. Agar para petani bisa mengembangkan hewan ternaknya. Selama ini, baru 3-4 ekor sapi saja setiap petani,” kata salah satu tokoh para petani Ambarawang Laut, Djamaluddin, usai berdialog dengan Rusmadi.

Saat berkunjung ke Ambarawang Laut, Rusmadi berharap daerah tersebut menjadi pusat kampung sapi dan lahan sayur mayur bebas pupuk kimia.

“Dengan kampung sapi, maka kotoran sapi yang menjadi pupuk organik semakin banyak dan itu berguna untuk menyuburkan lahan pertanian. Produksi sayur mayur bisa meningkat dan tak perlu lagi pupuk kimia yang harganya mahal,” ujar Rusmadi.

Rusmadi yakin, kekompakan masyarakat Ambarawang Laut mampu memproduksi sayur mayur yang sehat bebas pestisida akan menjadi lebih mahal dijual dan diterima masuk ke pasar modern, hotel dan rumah makan.

Djamaludin melihat sosok Rusmadi merupakan pemimpin yang tegas dan berkemampuan memimpin Kaltim. Dan baru kali ini seorang calon Gubernur Kaltim nomor urut 4 berkunjung ke Ambarawang Laut.

Salah satu program unggulan 2018-2023, ketika Rusmadi-Safaruddin terpilih menjadi gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim adalah Kaltim Swasembada Pangan. Yaitu, pembangunan bendungan baru, pertanian, air minum dan pembangkit listrik serta sertifikasi 10.000 bidang tanah.

Rusmadi juga menilai Ambarawang Laut memiliki potensi yang besar dibidang wisata pantai laut. Ini bisa menarik wisatawan dari luar untuk datang dan dapat mendorong usaha kuliner lokal. #4TimMedia

Comments are closed.