BONTANG, Beritakaltim.co — Antusias warga Loktuan tampak terlihat memeriksakan kesehatan gratis yang digelar oleh Pupuk Kaltim bekerja sama dengan Puskesmas Bontang utara 2. Kegiatan diselenggarakan di Halaman Masjid di Depan Pasar Citra Mas, Kelurahan Loktuan, Jumat, (22/2/2019).
Mari (57) salah satu warga Loktuan yang tinggal di Gang Senggol RT. 31 Kelurahan Loktuan mengaku senang dengan kegiatan pemeriksaan gratis tersebut, karena kata dia, pihaknya tidak perlu lagi pergi cukup jauh untuk ke Puskesmas memeriksa kesehatan.
“Kalau ke Puskesmas periksannya kalau sakit aja,” ujarnya.
Wanita parubaya ini, berharap kegiatan pemeriksaan gratis tersebut terus dilakukan, agar warga yang benar – benar tidak mampu sepertinya lebih terbantu dengan lokasi yang cukup dekat dengan tempat dia tinggal.
“Terima kasih Pupuk Kaltim dan Puskesmas Bontang Utara 2,” ucapnya.
Sumarni. Penanggung Jawab Mobil Sehat Puskesmas Bontang Utara 2 mengatakan, program Mobil Imun untuk menjangkau masyarakat kurang mampu di wilayah ring 1 buffer zone Pupuk Kaltim.
“Pelayanan kesehatan gratis rutin dilakukan 2 bulan sekali untuk menjangkau masyarakat di Kelurahan Loktuan dan Guntung yang tidak bisa datang ke Puskesmas Bontang Utara II,” ujarnya.
Kata dia, tujuannya sebagai upaya distribusi abate untuk mencegah penyakit Demam Berdarah (DBD) serta screening PTM (pencegahan Penyakit tidak menular), mulai dari pemeriksaan Tekanan Darah, Gula Darah, Kolesterol, Asam Urat, hingga pemeriksaan Hipertensi.
“Bila ditemukan pasien beresiko tinggi langsung dirujuk ke Puskesmas untuk mendapatkan perawatan intensif,” ucapnya.
Selain itu lanjut dia, pihaknya juga melakukan pemeriksaan Karada Scan untuk melihat masa otot, Indeks Massa Tubuh agar, dapat diketahui berat badan ideal yang harus dimiliki pasien sehingga mencegah munculnya penyakit obesitas.
“Kita juga melakukan sweeping imunisasi, suntik imunisasi untuk peningkatan imunisasi dasar yang selama ini dianggap cakupannya masih rendah, seperti campak dan DBD pada balita umur 2 – 4 Tahun dan pemberian informasi obat kepada pasien, seperti vitamin A,” ungkapnya.
Ditempat yang sama, Superintendent Administrasi dan Keuangan Departemen CSR Pupuk Kaltim, Supriyadi menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan respon perusahaan dalam menjamin derajat kesehatan masyarakat.
“Layanan kesehatan gratis ini rutin dilakukan secara berkala sejak 2017, umumnya dilaksanakan sebulan dua kali atau triwulan di dua Kelurahan, yakni Guntung dan Loktuan,” ujarnya.
Kata dia, Pupuk Kaltim tidak hanya memberikan layanan pemeriksaan kesehatan gratis namun, Pupuk Kaltim juga memberikan 300 pack susu kepada warga khususnya anak – anak agar, derajat kesehatan masyarakat di wilayah ring 1 buffer zone Pupuk Kaltim bisa terjamin.
“Ini merupakan agenda rutin perusahaan bersama Puskesmas Bontang Utara 2,” Tutupnya.
Untuk di ketahui, Program layanan kesehatan gratis berupa mobil Imun bertema “Grebek Pasar”.Adv. HR.
Comments are closed.