SANGATTA, beritakaltim.co – Komitmen Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Pemkab Kutim) dalam meningkatkan mutu Pelayanan Publik dibawah kepemimpinan Bupati Kutim H Ismunandar dan jajarannya, bakal kembali di apresiasi oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (KemenPAN-RB RI).
Apresiasi yang bakal diterima Ismu kali ini terkait Laporan Hasil Evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintahan (SAKIP). Rencanamya penghargaan diserahkan Menteri PAN-RB Tjahjo Kumolo kepada Bupati H Ismunandar, di Hotel Inaya Putri Bali, Nusa Dua Lot S-3, Benoa, Kecamatan Kuta Selatan, Badung, Bali, Senin (27/1/2020) besok.
Kepastian penerimaan penghargaan tersebut, disampaikan Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Kabag Pro Kompi) Imam Sujono Lutfi.
“Benar, Beliau (Bupati Kutim H Ismunandar) pada Senin (27/1/2020) pagi, bakal menerima penghargaan dari Menteri PAN-RB, Tjahjo Kumolo,” ucap Imam.
Untuk diketahui, sebelumnya juga Kutim telah tiga kali menerima penghargaan SAKIP dengan kategori B. Penghargaan terkait implementasi SAKIP bertujuan memberikan dampak positif bagi peningkatan kesejahteraan rakyat. Diharapkan melalui nilai yang diperoleh dapat menjadi pemicu para ASN dan perangkat kerja di Pemerintahan untuk mempertahankan bahkan menambah prestasi dengan tetap memacu kinerja. (hms7)
Comments are closed.