BeritaKaltim.Co

Andi Harun Resmikan SPBU Baru, Diharapkan Distribusi Tepat Sasaran

BERITAKALTIM.CO – Semakin pesatnya perekonomian masyarakat membuat jumlah kendaraan di Kota Samarinda bertambah banyak, sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) terlihat padat oleh antrian kendaraan roda dua maupun roda empat.

Untuk mengurai padatnya kendaraan yang mengantri agar tidak terjadi kemacetan sampai di jalanan, Wali Kota Samarinda Andi Harun meresmikan SPBU Rapak Dalam yang terletak di Jalan Harun Nafsi, Kota samarinda, Minggu (30/10/2022).

Dalam sambutannya, Wali Kota Samarinda Andi Harun mengatakan, SPBU Rapak Dalam milik PT Intan Borneo Utama bisa mengurai antrian kepadatan yang terjadi di beberapa SPBU di Samarinda.

Dirinya berharap SPBU Rapak Dalam bisa mengikuti aturan dan distribusi BBM bisa tepat sasaran sehingga memuaskan konsumen, tentu dengan takaran BBM yang sesuai.

“Saya harapkan SPBU ini bisa mengikuti aturan dengan standar takaran yang sesuai, tepat sasaran dan tidak menyebabkan kemacetan di jalan,” ucap Andi Harun.

Dirinya juga meminta petugas SPBU untuk bekerja secara maksimal dan melaporkan apabila ada konsumen yang membeli dengan tangki modifikasi ataupun pembelian yang dirasa tidak wajar.

Apabila ditemukan maka segera berkordinasi dengan pihak berwajib agar diberi peringatan keras, ini dilakukan agar tidak memberikan celah sedikitpun untuk pengetap atau penimbun BBM ilegal.

“Saya pesankan kepada semua SPBU untuk mengikuti aturan yang sudah ada, petugas SPBU juga jangan takut melaporkan apabila melihat hal yang janggal,” tutup Andi Harun. #ADV

Comments are closed.