BeritaKaltim.Co

Jahidin: Auditorium RRI Samarinda Diharapkan Memberi Manfaat untuk Masyarakat

BERITAKALTIM.CO – Anggota Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Timur, Jahidin, turut hadir dalam acara peresmian auditorium Radio Republik Indonesia (RRI) di kompleks RRI, Jalan M. Yamin, Samarinda, Rabu (26/6/2024).

Dalam wawancara setelah acara peresmian, Jahidin menyampaikan rasa syukur dan harapannya terhadap penggunaan gedung baru ini.

“Tentu yang pertama, saya mewakili lembaga DPRD kaltim mengucapkan selamat atas peresmian gedung RRI ini. Semoga gedung ini bermanfaat untuk masyarakat Kalimantan Timur, khususnya ibukota Samarinda,” ungkapnya.

Jahidin menekankan pentingnya lokasi auditorium yang berada di tengah kota, yang memudahkan akses bagi masyarakat untuk memanfaatkan fasilitas ini.

“Harapannya, gedung ini dapat digunakan oleh masyarakat untuk berbagai acara penting, mengingat posisinya yang strategis di tengah kota. Sebagai bagian dari penyelenggara pemerintah, kami sering menggunakan media ini untuk sosialisasi dan penyampaian berita kepada masyarakat,” tambahnya.

Dia juga berharap bahwa keberadaan auditorium ini dapat mendukung kegiatan-kegiatan kedewanan dan pemerintahan dalam menyebarluaskan informasi yang penting bagi masyarakat Kalimantan Timur.

“Setiap saat, kami sering diundang menjadi narasumber untuk menyampaikan berita-berita kedewanan dan hal-hal lain yang perlu disebarluaskan. Dengan adanya fasilitas ini, tentunya sangat bermanfaat untuk menunjang kegiatan-kegiatan tersebut,” jelas Jahidin.

Peresmian auditorium RRI ini diharapkan dapat menjadi langkah positif dalam meningkatkan akses informasi dan kegiatan sosial di Samarinda, serta memberikan manfaat yang luas bagi seluruh masyarakat Kalimantan Timur.

“Semoga auditorium ini dapat memberikan azas manfaat buat masyarakat.” pungkasnya. #

Reporter: Yani | Editor: wong

Comments are closed.