BERITAKALTIM.CO-Kebutuhan pasar yang demikian besar terhadap pertanian holtikultura dan selama ini masih belum bisa tercukupi, menjadi pasar yang sangat menjanjikan, karena itu generasi milenial diharapkan melirik potensi pertanian holtikultura.
Demikian ditegaskan Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah saat melaksanakan panen melon bersama Gapoktan Badak Mekar Kecamatan Muara Badak di Kebun Melon Gapoktan Badak Mekar, Selasa (6/8/2024).
“Melon ini hasil tanaman pak Sunggono, ini adalah bagian dari percontohan untuk menggerakan supaya para pemuda-pemuda Kutai Kartanegara, juga ambil bagian di sektor pertanian khususnya pertanian holtik seperti ini,” ujar Edi Damansyah.
Edi Damansyah ingin para generasi milenial khususnya kelompok tani milenial, untuk melirik sektor pertanian holtikultura tersebut, hal itu dikarenakan kebutuhan pasar yang cukup besar.
“Tanam apa yang kita makan, makan apa yang kita tanam,” ucap Edi Damansyah.
Edi Damansyah juga berharap apa yang telah dilakukan oleh Gapoktan Badak Mekar, bisa ditiru oleh gapoktan-gapoktan yang ada di sekitarnya.
Lebih lanjut, kegiatan yang dirangkai silaturahmi tersebut Edi Damansyah meminta agar setiap gapoktan untuk terus mengurusi anggotanya, serta mengajak para generasi muda untuk melirik sektor pertanian.
“Saya berharap silaturahmi hari ini bagian kita untuk terus menguatkan, dan selalu saya minta khususnya teman-teman di KTNA, Gapoktan tolong diurusi dengan baik kelompok-kelompoknya,” pungkas Edi Damansyah.#
Editor: Hoesin KH|Adv|Diskominfo Kukar
Comments are closed.