BERITAKALTIM.CO-Menyambut saudara serumpun dari Sabah Malaysia dalam rangka Jambore Cabang V Gerakan Pramuka Nunukan Tahun 2024, pemerintah daerah Kabupaten Nunukan menggelar Ramah Tamah dan Keakraban di Lantai 5 Kantor Bupati Nunukan, Selasa (13/8/2024) malam.
Dengan mengusung tema “Gembira, bersahabat dan berkarakter dari perbatasan pramuka perekat NKRI” suasana hangat penuh kekeluargaan begitu terasa, sambil menikmati makan malam diiringi dengan lagu “biarkan bulan bicara” yang dinyanyikan oleh Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Nunukan, Kaharuddin.
Wakil Bupati Nunukan sekaligus sebagai Ketua Kwarcab Nunukan, Hanafiah mengucapkan selamat datang kepada Timbalan Pegawai Jabatan Pendidikan Daerah Tawau, Tuan Vea bin Sarima beserta rombongan.
“Atas nama pemerintah saya mengucapkan terima kasih dan selamat datang di Kabupaten Nunukan baik yang sudah pernah maupun yang baru pertama kali mengunjungi Kabupaten Nunukan,” kata Hanafiah.
Di kesempatan itu, Wabup Hanafiah memperkenalkan pejabat daerah Kabupaten Nunukan mulai dari asisten dan kepala organisasi perangkat daerah yang hadir dan menceritakan kondisi wilayah geografis Kabupaten Nunukan.
Di kesempatan yang sama, Timbalan Pegawai Jabatan Pendidikan Daerah Tawau, Tuan Vea Bin Sarima mengucapkan rasa syukur, bangga dan terima kasih atas sambutan dan jamuan dari Pemerintah Nunukan.
“Mewakili rakan-rakan saya mengucapkan rasa syukur, bangga dan terima kasih atas sambutan, layanan dan jamuan ini. Kami juga berharap rakan-rakan pengakap kami tidak melakukan sesuatu yang dapat memburamkan rasa hormat kepada mereka,” kata Tuan Vea Bin Sarima.#
Editor: Hoesin KH|Adv|Diskominfo Nunukan
Comments are closed.