BERITAKALTIM.CO-Dugaan tindak pidana pembunuhan menggemparkan warga Jalan MT Haryono, RT 8, Kelurahan Gunung Samarinda Baru, Kecamatan Balikpapan Utara, Senin (26/1/2026). Seorang pria yang diketahui bekerja sebagai penjaga Warung Mba Leha ditemukan tewas dengan luka tikaman.
Korban diduga dibunuh oleh tetangganya sendiri. Terduga pelaku kini telah diamankan aparat kepolisian untuk menjalani pemeriksaan dan penyelidikan lebih lanjut.
Peristiwa ini semula dikira sebagai aksi perampokan. Ketua RT 8 Kelurahan Gunung Samarinda Baru, Bambang, mengungkapkan bahwa informasi awal yang diterimanya dari Karang Taruna setempat menyebutkan adanya tindak kejahatan pencurian.
“Awalnya kami mendapat laporan ada perampokan. Tapi saat kami tiba di lokasi, ternyata korban sudah meninggal dunia akibat ditikam,” ujar Bambang kepada awak media.
Seiring berkembangnya penyelidikan, dugaan motif peristiwa tersebut mulai mengarah pada persoalan pribadi. Berdasarkan informasi awal yang diterima dari Babinsa, Bambang menyebut bahwa kasus ini diduga tidak berkaitan dengan perampokan. “Informasi sementara yang saya terima, ini bukan perampokan. Diduga ada unsur dendam,” katanya.
Ia menambahkan, motif pembunuhan diduga berkaitan dengan persaingan usaha. Pasalnya, korban dan terduga pelaku diketahui sama-sama berjualan di sekitar lokasi kejadian.
“Kemungkinan karena saingan, karena sama-sama berjualan,” tambah Bambang.
Dalam kasus ini, seorang warga bernama H Mansur yang merupakan tetangga korban telah diamankan pihak kepolisian untuk dimintai keterangan.
Sementara itu, Kapolsek Balikpapan Utara AKP Agus Fitriyadi menyatakan pihaknya masih melakukan pendalaman dan belum dapat memberikan keterangan resmi kepada publik.
“Kami belum bisa menyampaikan keterangan lebih lanjut karena masih dalam proses penyelidikan,” ujarnya singkat.
Kasus ini masih terus dikembangkan oleh pihak kepolisian guna mengungkap motif pasti serta kronologi lengkap kejadian.(*)
NIKEN | WONG
Comments are closed.