BeritaKaltim.Co

Evaluasi Ujian Akhir Lancar, Pembelajaran Tatap Muka Segera Dilakukan

BERITAKALTIM.CO- Evaluasi pelaksanaan ujian dan Penilaian Akhir Tahun (PAT) sekaligus pembelajaran tatap muka (PTM) untuk Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menegah Pertama (SMP) berjalan dengan baik dan lancar.

“Tidak ada kendala dan keluhan apapun, semua sesuai dengan keinginan kita bahwa yang luringpun dengan prokes yang baik, baik dari sekolah maupun dari orang tua di rumah. Semua sesuai dengan hasil yang kita harapkan,” ungkap Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Muhaimin seusai mengikuti pelantikan Wali Kota Balikpapan secara virtual di Aula Pemkot Balikpapan, Senin (31/5/2021).

Muhaimin menjelaskan, bahwa saat ini yang menjadi catatan dan evaluasi pembelajaran tatap muka di bulan Juli. Meskipun kegiatan ujian sekolah dan penilaian akhir tahun ini berjalan dengan lancar dan maksimal tetap tidak boleh lengah tetap menerapkan protokol kesehatan.

“Kita tidak boleh lengah, karena kondisi pandemi covid-19 di Balikpapan naik lagi, dan kita masih punya beberapa agenda,” ucapnya kepada awak media Beritakaltim.co.

Beberapa agenda Dinas pendidikan kota Balikpapan antara lain : Tanggal 2 dimulai penilaian akhir tahun, Tanggal 4 kelulusan SMP, tanggal 15 kelulusan SD. Lanjut Muhaimin menyampaikan untuk kelas 3,4,5 kita laksanakan secara daring dan kelas 1,2 dilaksanakan secara luring. “Tetapi semua tergantung persetujuan orangtua untuk memilih daring atau luring pihak sekolah memfasilitasi,” jelasnya.

Muhaimin juga membenarkan bahwa beberapa orang tua murid memilih ujian luring daripada daring. Selama ujian belum dilaksanakan pihak sekolah memberikan pilihan kepada orang tua. Karena ujian maupun luring bukan menjadi satu-satunya cara penilaian untuk kenaikan kela

“Ujian ini fleksibel, nilai bukan satu-satunya penilaian kenaikan kelas maupun kelulusan ujian. Seperti yang tadi itu, kejadian hujan lebat, sehingga kalau ada yang telat ya sekolah menerima saja tapi jamnya ditambah. Kemudian yang kedua ada yang awalnya ikut daring terus tiba-tiba listrik mati atau tidak ada sinyal ya dia bisa ikut luring,” tutupnya. #

Wartawan: Thina

Comments are closed.