BeritaKaltim.Co

Satpol PP Dilatih Hadapi Demo

satpol ppSAMARINDA,BERITAKALTIM.com – Menghadapi pemilihan Wali kota Samarinda yang tinggal beberapa bulan lagi, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Samarinda digembleng untuk mengikuti pelatihan pengendalian masa, khususnya teknik penanganan huru-hara oleh unit Dalmas.
Work shop yang dilaksanakan selama dua hari di kantor Satpol PP ini melibatkan sedikitnya 50 anggota Pol PP, dengan menghadirkan nara sumber dari Danton I Dalmas Poltabes Samarinda.
“ Pelatihan ini untuk meningkatkan keterampilan petugas saat di lapangan, khususnya mengantisipasi berbagai macam jenis keributan yang mungkin saja bisa terjadi,” kata Kepala Satpol PP Samarinda Ibnu Araby usai membuka pelatihan tersebut kemarin (17/03).
Artinya jelas Ibnu, selain memiliki tugas utama dalam menegakkan Peraturan Daerah, Satpol PP juga mempunyai peranan membantu menjaga keamanan khususnya dalam memback up pihak Kepolisian menghadapi berbagai macam kemungkinan yang dapat menganggu ketentraman.
”Jadi mereka yang mengikuti pelatihan hari ini akan dibekali oleh pihak kepolisian mengenai teknik dalam menghadapi masa yang demo dan kemungkinan lain yang dapat mengancam kamtibmas,” tuturnya.
Untuk itu ia mengharapkan, anggota Satpol PP yang mengikuti pelatihan dapat meningkat kinerjanya dalam melaksanakan tugas secara berkualitas, terpenting dapat mengendalikan diri dan berkinerja dalam berbagai situasi dan kondisi.
Karena menurut Ibnu, kedepan tak hanya pelatihan pengendalian masa, dirinya juga berkeinginan Satpol PP Samarinda perlu dibekali pemahaman rohani sebagai pencerahan pikiran sehingga bisa dijadikan bekal dan dorongan dalam menjalankan tugas di lapangan.”Setidaknya para anggota dalam melaksanakan tugas bisa lebih santun saat melakukan penertiban dan terpenting dapat dijadikan patner masyarakat dalam penegakan Perda yang tujuannya untuk ketertiban,” terangnya.***

Teks foto: Satpol pp

Leave A Reply

Your email address will not be published.