BERITAKALTIM.CO – Pengurus Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Cabang Kota Balikpapan masa bhakti 2024-2028 dikukuhkan, pada hari Sabtu, 11 Januari 2025, di Balai Kota Balikpapan.
Ketua Umum IPSI Kota Balikpapan Masa Bhakti 2024-2028 kembali dipimpin oleh Muhaimin sekaligus Sekretaris Daerah Kota Balikpapan, setelah dikukuhkan Wakil Ketua I IPSI Kalimantan Timur (Kaltim), Ego Arifin.
Mewakili Ketua IPSI Kaltim, Wakil Ketua I IPSI Kalimantan Timur (Kaltim), Ego Arifin mengucapkan selamat kepada pengurus IPSI Kota Balikpapan yang baru dilantik.
“Semoga amanah ini dapat dijalankan dengan baik dan mampu membawa pencak silat Balikpapan ke tingkat yang lebih tinggi,” jelasnya.
Pencak silat di Balikpapan, katanya memiliki sejarah panjang sejak tahun 80-an, meski sempat mengalami penurunan pada tahun 2002. Kini, pencak silat kembali berkembang dan memberikan kontribusi besar, baik di tingkat nasional maupun internasional. Atlet Kalimantan Timur bahkan telah mencatat prestasi gemilang, seperti juara di Asian Games dan kejuaraan dunia.
“Tugas pengurus baru sangat penting dalam meningkatkan kualitas pelatihan dan dukungan bagi para atlet. Kami telah berkoordinasi dengan berbagai pihak, termasuk Pemerintah Kota, untuk terus mengembangkan pencak silat. Persiapan matang diperlukan, karena pencak silat membutuhkan kekuatan fisik, daya tahan, dan teknik yang baik,” ucapnya.
Dia yakin dengan kerja sama yang solid antara pengurus, pelatih, dan atlet, pencak silat Balikpapan akan semakin maju. “Semoga pengurus baru dapat membawa perubahan positif dan memberikan kontribusi terbaik untuk kemajuan olahraga di Balikpapan, Kalimantan Timur, dan Indonesia,” harapnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kota Balikpapan, Ratih Kusuma mewakili Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud mengucapkan selamat kepada saudara-saudara yang baru saja dilantik sebagai pengurus IPSI Kota Balikpapan.
“Amanah yang telah dipercayakan ini bukanlah sekadar tanggung jawab, tetapi juga sebuah kehormatan untuk bersama-sama mengembangkan dan melestarikan seni bela diri pencak silat di kota tercinta ini,” katanya.
Ratih berharap IPSI Kota Balikpapan dapat menjadi motor penggerak bagi kemajuan pencak silat di Kota Balikpapan. Ada beberapa hal yang ingin ditekankan, pertama, penguatan pembinaan atlet, peningkatan kolaborasi, pelestarian budaya. Keempat, peran dalam pendidikan karakter.
Pemerintah Kota balikpapan berkomitmen untuk mendukung penuh perkembangan pencak silat di kota ini. Berharap, IPSI Kota Balikpapan dapat bersinergi dengan pemerintah daerah, KONI, dan berbagai pihak untuk memajukan olahraga sekaligus melestarikan warisan budaya Indonesia.
“Mari kita bersama-sama menjadikan pencak silat sebagai kebanggaan kota balikpapan. Selamat bertugas kepada pengurus yang baru dilantik. Semoga saudara-saudara mampu menjalankan amanah ini dengan baik, membawa IPSI Kota Balikpapan ke arah yang lebih gemilang, dan memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat,” jelas Ratih.
Ketua Umum IPSI Kota Balikpapan, Muhaimin mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Balikpapan dan pihak-pihak yang telah mendukung. “Kami juga berharap dukungan ini dapat merata ke seluruh cabang olahraga agar olahraga di Balikpapan tumbuh bersama,” ujarnya.
Meskipun, menyadari bahwa tugas ini tidak mudah, tetapi dengan kerja keras, IPSI Balikpapan terus berupaya menunjukkan eksistensi, baik di tingkat Kota, Provinsi, hingga Nasional. Keberhasilan ini terwujud berkat soliditas pengurus, dukungan pemerintah, dan mitra dari berbagai perusahaan.
Ke depan, Dia menginginkan perhatian lebih dari pemerintah provinsi, baik dalam bentuk anggaran maupun program, untuk mendorong pengembangan olahraga di daerah. “Kami percaya, dengan kebersamaan, tantangan yang ada dapat diatasi,” ungkapnya.
Sebagai informasi, IPSI Kota Balikpapan sedang mempersiapkan Kejuaraan Nasional pada bulan Agustus mendatang. “Kami berharap dukungan penuh dari pemerintah, DPRD, dan perusahaan-perusahaan untuk menyukseskan acara ini,” tuturnya.
Adapun susunan pengurus Ikatan Pencak Silat Indonesia Kota Balikpapan Masa Bakti 2024-2028 yakni,
1. Dewan Pelindung
a. Wali Kota Balikpapan
b. Ketua DPRD Balikpapan
c. Unsur Forkopimda Balikpapan
2. Dewan Pertimbangan
a. H. Karmin Laonggeng
b. H. Makkulau
c. H. Soleh
d. Drs. H. Sugiono
e. H. Sukiranto
3. Komisi Disiplin dan Etik
a. Supriyanto
b. Joko Yawiono
c. Sunarto HW
d. Leni
4. Ketua Umum : H. Muhaimin
a. Wakil Ketua Umum I : AKBP. Kurnia Effendy
b. Wakil Ketua Umum II : Mayor CBA. Sohinanto
c. Wakil Ketua Umum III : Sunasti
5. Sekretaris Umum : A. Haris Syamtah
a. Wakil Sekretaris : Sukri Ranreng
b. Bendahara Umum : Joko Sulistiyano
c. Wakil Bendahara: Nurul Huda
5. Bidang – Bidang dan Lembaga
a. Biro Organisasi dan Hukum
1) Ketua: H. Agus Wijayanto
2) Anggota:
– Arief Wardhana
– Nuhalik
– Agus Sofian Noor
b. Biro Pembinaan Prestasi
1) Ketua: Harun Al Rasyd
2) Anggota:
– Imam Gozhali
– Letda Fahri Ghozali
– Maslukin
c. Biro Pembinaan Seni Budaya Pencak Silat
1) Ketua: Anang Setiawan
2) Anggota:
– Tatid Sabrina Lenawati
– Ivori Rata
– Ida Royani
d. Biro Kesra/ Logistik
1) Ketua: Ninik Herawati
2) Anggota:
– Fitri Setyowati
– Neng Dau Hikmah
– Amsani,
– Sunaryo
e. Lembaga Wasit Juri
1) Ketua: Kasmal
2) Anggota:
– Ahmad Zaenuri
– Sufiansyah
– Budi Setyo
f. Lembaga Pelatih
1) Ketua: Syuro Budi Utomo
2) Anggota
– Alif Pratama
– Rikka Rusfa Rahmawati
– Nurjani
– Mutaji. #
Reporter: Niken | Editor: Wong
Comments are closed.