BERITAKALTIM.CO- Jumat berkah dan ajang silaturahmi dengan anggota dan mitra kerjanya dilakukan Dandim 0905/Balikpapan Kolonel Inf Faizal Rizal di Warung Bejo, Muara Rapak, Balikpapan Utara, Jumat (26/11/2021).
Warung Bejo tersebut milik salah satu anggota Kodim 0905/Balikpapan yakni Bintara Pembina Desa (Babinsa) Klandasan Ulu Sersan Kepala Hery Suyetno.
Tiap hari Jumat, warung yang baru buka sekitar dua bulan ini rutin berbagi membantu sesama memberikan nasi kotak kepada masyarakat sekitar maupun masyarakat yang membutuhkan. Apalagi ditengah pandemi covid-19 seperti ini, banyak sekali masyarakat yang membutuhkan uluran tangan.
Dandim 0905/Balikpapan Kolonel Inf Faizal Rizal menyampaikan, Jumat berkah telah dilakukan kurang lebih 4 bulan, dengan membagikan nasi box.
Meski warung ini baru, kegiatan Jumat berkah ini, sangat menginspirasi Babinsa Kodim 0905/Bpn untuk berbagi kepada masyarakat sekitar melalui warung miliknya. “Sehingga semakin banyak masyarakat yang harus kita bantu,” ucap Dandim kepada awak media.
” Inilah bukti kemanunggalan TNI dan rakyat, bukti cinta TNI dengan rakyat, kebersamaan TNI dan rakyat, kesulitan rakyat adalah kesulitan TNI. Karena dimanapun berada, TNI-Polri selalu bersama-sama dengan rakyat,” urainya.
“Jadi ini untuk menjalin kebersamaan dengan rakyat dan membantu bagian dari kesulitan rakyat, yang bagian dari tugas TNI dalam melaksanakan pembinaan teritorial,” ujar Faizal.
Sementara di samping melaksanakan vaksinasi dan penegakan protokol kesehatan. Tentu bersama-sama saling berbagi, karena di mana ada pandemi pasti ada kesulitan mulai dari pembatasan kegiatan akan berdampak bagi masyarakat secara umum. “Inilah saat yang tepat kita dituntut untuk kepedulian sosial dalam berbagi,” jelasnya.
Sersan Kepala Hery membenarkan, bahwa Warung Bejo miliknya baru dibuka sekitar 2 bulanan. Meski terbilang baru, ia tidak lupa untuk membantu kesulitan masyarakat di tengah pandemi covid-19 dengan rutin membagikan nasi box sebanyak 15 kotak setiap Jumat.
“Kegiatan ini bertujuan untuk membantu keluarga kami, orang disekitar dan masyarakat yang membutuhkan,” terang Hery.
Ia berharap mudah-mudahan bermanfaat, karena yang pasti di warung Bejo harganya merakyat. Seperti nasi pecel dengan harga 7 ribu per porsi sudah mendapatkan nasi, sayur, tahu, tempe dan ikan asin. #
Wartawan: Thina
Comments are closed.