BeritaKaltim.Co

Mayat Perempuan Misterius di Karang Mumus

BERITAKALTIM.CO- Mayat perempuan yang ditemukan mengapung di Sungai Karang Mumus, dekat kawasan Sungai Dama Samarinda, masih misterius. Polisi kesulitan mengungkap identitas karena pada pakaian korban tak ditemukan KTP (Kartu Tanda Penduduk) atau petunjuk lainnya.

Penemuan mayat oleh pedagang di tepi Sungai Karang Mumus, Kamis (3/11/2022) sore. Sosok yang belakangan diketahui seorang berjenis kelamin perempuan dewasa itu ditemukan mengapung dengan kondisi tertelungkup. Keterangan saksi di TKP (Tempat Kejadian Perkara) menyebutkan perempuan itu mengenakan kaus bermotif bungan dan bercelana pendek.

“Kebetulan di dekat kawasan penemuan mayat ada banyak orang sedang main catur. Jadi, mereka semua terkejut dengan kejadian penemuan itu,” cerita Safar, warga yang mengaku tinggal di sekitar Jalan Pesut Samarinda itu.

Mayat sudah diamankan tim Inafis Polresta Samarinda. Proses evakuasi melibatkan relawan dan warga dan kemudian dibawa ke RSUD AWS.

Safar yang tinggal di kawasan itu mengaku tidak mengenal sosok peremupuan nahas tersebut. Namun dia tak berani memastikan apakah korban adalah warga pendatang di lingkungan dirinya tinggal.

Pemeriksaan awal, tak ditemukan tanda-tanda korban mengalami tindakan kekerasan. Polisi juga sudah mencek, belum ada menerima laporan kehilangan keluarga dari warga Kota Samarinda. #

Comments are closed.