
BERITAKALTIM.CO- Wali Kota Samarinda, Andi Harun, menyambut kedatangan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo untuk meresmikan Terminal Penumpang Type A Samarinda Seberang, Rabu (28/2/2024).
Dalam sambutannya, Andi Harun menyatakan rasa syukur karena salah satu agenda utama kunjungan Presiden ke Kota Samarinda adalah meresmikan terminal tersebut.
Andi Harun menekankan bahwa adanya transformasi terminal menjadi lebih baik adalah bukti nyata dari komitmen pemerintah dalam meningkatkan sarana publik untuk kepentingan masyarakat.
“Pentingnya peran bersama dalam merawat dan menjaga terminal tersebut agar tetap bersih, rapi, dan dapat dimanfaatkan secara maksimal untuk memperluas penggunaan transportasi publik. Hal ini diharapkan dapat mengurangi kemacetan dan polusi yang sering terjadi akibat penggunaan kendaraan pribadi,” pungkasnya.
Lebih lanjut Andi Harun berharap Terminal Samarinda Seberang dapat menjadi pusat transportasi yang tidak hanya memberikan kenyamanan bagi warga, tetapi juga menjadi pusat integrasi bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM).
“Dengan demikian, terminal dapat memberikan dampak ekonomi yang positif bagi banyak pihak, termasuk pelaku UMKM,” tuturnya.
Andi Harun juga memberikan pesan kepada masyarakat untuk menjaga kebersihan dan ketertiban terminal, serta menghindari aktivitas premanisme yang dapat mengganggu keamanan dan kenyamanan pengguna terminal.
Dengan demikian, diharapkan terminal dapat berfungsi sebagai pusat multiplayer efek yang memberikan manfaat luas bagi masyarakat dan pelaku UMKM di Samarinda. #
Reporter: Yani | Editor: Wong