BERITAKALTIM.CO- Dalam Musrenbang tingkat Kecamatan yang di gelar di Kecamatan Sambaliung baru baru ini, Kepala Kampung Tanjung Perangat mengharapkan adanya pembangunan Puskesmas di Kampung Mereka.
Menanggapi hal tersebut Anggota DPRD Berau Komisi III, Sakirman mengungkapkan, bahwa untuk pembangunan puskesmas di Kampung Tanjung Perangat itu telah masuk kedalam tahapan perencanaan oleh pihaknya bersama Dinas Kesehatan Berau.
“Sebelum adanya mutasi jabatan kemarin, kebetulan saya sempat janjian dengan Ibu Halijah Dinkes dan telah berkoordinasi dengan kepala kampung serta aparat kampung,” ungkap Sakirman.
Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini menerangkan pihaknya nanti akan bersama-sama meninjau dan mengecek lahan yang lokasinya berada tepat di samping Gereja.
“Jadi lahan itu yang akan kita coba tindak lanjuti kembali,” beber Sakirman.
Diterangkan pembangunan Puskesmas itu di harapkan dapat mengakomodir 3 kampung yang ada disekitar Kampung Tanjung Perangat.
“Ya, mudah- mudahan pembangunan Puskesmas itu berjalan dengan lancar, sehingga pelayanan kesehatan bagi masyarakat kampung dapat terpenuhi,” harap Sakirman. #ADV DPRD Berau.
Reporter: ana |editor: rh
Trending
- Gedung Perkantoran Pondok Pesantren Nabil Husien Kebakaran, Kerugian Capai Rp 1 Miliar
- Balikpapan Dilanda Banjir dan Tanah Longsor
- Personel Satlantas Gagalkan Perempuan Muda Loncat dari Jembatan Ubrug
- KPK tahan Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto
- Polri temukan jenazah awak media yang hilang dalam insiden speedboat
- Kapolres Purwakarta sebut sempat kesulitan evakuasi korban kecelakaan
- Polda Jabar sebut 19 kendaraan terlibat kecelakaan di Tol Cipularang
- Kecelakaan KM 92 Cipularang, Kapolda: 17 kendaraan terlibat dan 1 tewas
- Kejati Kaltim geledah kantor pemerintah untuk cari bukti korupsi
- KPK Sebut Inisial AFI Sebagai Tersangka Dugaan Korupsi di Kaltim