BeritaKaltim.Co

Satpol PP Gelar Pendidikan dan Pelatihan Pengamanan TPS

berau Pelatihan Pengaman TPS webTANJUNG REDEB, BERITAKALTIM.com- Untuk melancarkan tahapan dan keamanan pelaksanaan Pilkada tanggal 9 Desember mendatang, Pemerintah Kabupaten Berau melalui Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Kamis (5/10/2015), menggelar pendidikan dan pelatihan pengamanan Tempat Pemungutan Suara ( TPS), di Hotel Cantika Swara.

Pj Bupati Berau Syarifuddin, diwakili Asisten I bidang pemerintahan, H Anwar membuka secara resmi pelatihan dan pengamanan TPS Tahun 2015 tersebut. Hadir pada pembukaan pelatihan tersebut antara lain Ketua KPU Berau Robby Maula, Dandim 0902/TRD Letkol Inf Ahmad Hadi Al-Jufri, Kapolres Berau AKBP Anggie Yulianto Putro, Kepala Satpol PP Iramsyah, perwakilan dari beberapa SKPD, pejabat diklat serta personil PAM TPS dari 13 kecamatan.

Kepala Satpol PP Berau, Iramsyah dalam sambutannya mengatakan, pendidikan dan pelatihan yang dilaksanakan ini sangat penting guna membekali anggota satuan perlindungan masyarakat dengan pengetahuan dan keterampilan, khususnya dalam pelaksanaan Pilkada pada tahun ini yang dirasa sangat istimewa mengingat dilaksanakan secara serentak untuk pertama kalinya diseluruh Indonesia.

Dijelaskan Iramsyah, peserta pelatihan PAM TPS tahun 2015 ini berjumlah 480 orang yang berasal dari 110 kampung di 13 kecamatan. Dengan harapan dan tujuan yang ingin dicapai para peserta dapat mengerti sejarah dan perkembangan organisasi hansip dan linmas, paham dan mengetahui proses dan tata cara pemungutan suara serta memahami tata cara pengamana TPS dan dapat melaksanakan pengamanan Pilkada dalam waktu dekat.

“Pelaksanaan Pilkada adalah merupakan kewajiban kita, karena itu kita harus turut serta mengamankan jalannya Pilkada mendatang,”tegasnya.

Asisten I Bidang Pemerintahan Anwar memberikan apresiasi dan menyambut baik dengan dilaksanakannya pendidikan dan
pelatihan pengamanan TPS tahun 2015 ini. Menurutnya, ini momentum yang baik bagi jajaran Linmas kelurahan, kampung dan
desa se-Kabupaten Berau. Sehingga dapat meningkatkan perannya dalam mengamankan pesta demokrasi lima tahunan ini.

Ditegaskannya, profesionalisme kerja anggota linmas sangat diperlukan, disamping perlu adanya kerjasama dan
keterpaduan dengan berbagai pihak terkait lainnya, baik itu dengan kodim, Polres serta pihak KPU. “Kaena itu, kita
harapkan seluruh peserta yang mengikuti pembekalan dan pelatihan ini kedepan senantiasa bekerja dan berbuat serta
bertindak dalam visi dan misi serta persepsi yang sama. Apabila ini berjalan dengan baik, maka tugas-tugas yang
diemban tentunya akan dapat dilaksanakan dengan sebaik – baiknya,” jelas Anwar.

Acara pendidikan dan pengamanan PAM TPS tahun 2015 ini ditandai dengan penyematan tanda peserta oleh Asisten I Anwar
didampingi Kasatpol PP Iramsyah, yang kemudian dilanjutkan dengan acara foto bersama seluruh peserta pelatihan. #hel

Comments are closed.