BeritaKaltim.Co

Peringati Hari Anti Korupsi Pemkot Gelar Apel

apel hari korupsi1SAMARINDA, BERITAKALTIM.COM – Serangkaian peringatan Hari Anti Korupsi yang jatuh pada tanggal 9 Desember 2015 lalu, di lapangan parkir barat Balaikota, Senin (14/12/2015) dilaksanakan kegiatan apel gabungan bersama jajaran SKPD hingga unsur camat dan luran, dan dihadiri pula oleh seluruh pejabat dilingkungan Pemerintah Kota Samarinda.
Bertindak selaku pembina dalam apel ini Pj. Walikota Meiliana menyebut bahwa momentum hari anti korupsi tidak hanya bersifat serimonial, tetapi bagaimana agar peringatan ini bisa benar-benar menjadi sesuatu yang bisa berdampak kepada semua lini sebagai sebagai isu penyadaran anti korupsi.
“Karena sebagaimana kita ketahui saat ini tindak pidana korupsi semakin hari semakin meningkat, baik dari sisi jumlah kasus dan kerugian keuanganan Negara termasuk dari segi kualitas tindak pidana yang semakin sistematis”ungkap Meiliana.
Lingkup korupsi ini pun tambahnya sudah merambah keseluruh aspek dan lini kehidupan, tidak saja dilembaga eksekutif, yudikatif, tetapi juga pada lembaga legeslatif baik pada tingkat daerah maupun pusat. Untuk itu melalui hari anti korupsi ini hendaknya bisa memberikan kultur dan struktur penyadaran bagi peningkatan pelayanan publik.
Terlebih dengan telah ditetapkannya Kota Samarinda menjadi bagian dari 57 kabupaten/kota sebagai role model pelayanan publik di Indonesia oleh Kemenpan reformasi dan birokrasi. “Spirit anti korupsi adalah langkah panjang dan harus dilakukan terus menerus, dan pembekalan ini bisa dimulai dari diri sendiri kemudian menyebar dilingkungan terdekat, keluarga komunitas, atau tempat kerja, yang pasti sebarkan terus anti virus ini setiap saat tanpa harus menunggu hari anti korupsi,” demikian tandas Mei. #Hms3

Comments are closed.