BeritaKaltim.Co

Komisi II Siap Kawal Usulan Ketahanan Pangan

14openSAPOS WebSAMARINDA,BERITAKALTIM.com- Setelah bertemu dengan beberapa mitra kerja, Komisi II DPRD Kaltim kembali hearing dengan sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Yakni Dinas Perkebunan, Peternakan, Pertanian, Perikanan, Kehutanan dan Badan Ketahanan Pangan terkait pembahasan rencana strategis (Renstra) masing-masing dinas. Hearing digelar pada Selasa (13/1) di Gedung E DPRD Kaltim.
Ketua Komisi II Edy Kurniawan menuturkan pertemuan ini digelar dalam rangka mengetahui sejauh mana perkembangan program ketahanan dan kemandirian pangan di Kaltim.
“Komisi II langsung mengundang enam SKPD yang berkaitan langsung dengan ketahanan pangan. Ini dimaksudkan agar program tersebut bisa maksimal diterapkan,” katanya.
Ditambahkan Edy, Komisi II ingin mengetahui sejauh mana pelaksanaan program dari masing-masing dinas tersebut, termasuk kendala agar DPRD Kaltim bisa membantu mencarikan solusi.
Komisi II akan mengusulkan kepada masing-masing dinas itu untuk menambah kualitas dan kuantitas program yang berkaitan dengan kemandirian dan ketahanan pangan di Kaltim.
“Kami akan berupaya maksimal mengawal agar program ketahanan pangan di sejumlah daerah bisa mendapat anggaran yang maksimal dalam rapat anggaran,” tutur Edy.
Sementara itu Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan Ibrahim menuturkan, pada 2015 instansi yang dipimpinnya mendapat anggaran Rp 103 miliar. Alokasi dana sebesar ini terbagi dalam beberapa program kegiatan, di antaranya pengembangan holtikultura hingga anggaran kepada beberapa UPTD.
“Memang di lapangan ada sejumlah persoalan yang menghadang sehingga membutuhkan perhatian. Salah satunya bagaimana memberikan perhatian kepada petani. Seperti pemberian pupuk bersubsidi hingga irigasi,” ungkap Ibrahim.
Untuk itu hasil evaluasi terhadap program yang telah berjalan selama setahun terakhir akan dijadikan bahan acuan agar bisa diselesaikan pada 2015. Sehingga semua pelaksanaan program bisa tercapai, dan terserap maksimal. (adv/yud/oke)

Teks foto: 14openSAPOS

Leave A Reply

Your email address will not be published.